Adila Megasih



Rabu, 17 April 2013

IMB

          Hai, semua! Kalian tahu IMB nggak? Kalau belum, Adila jelaskan ya! Indonesia Mencari Bakat adalah ajang pencarian bakat anak-anak bangsa yang dikemas dalam sebuah program bergenre talent show. Program ini merupakan buah pemikiran putra putri bangsa : dirancang, diciptakan, dan juga akan diikuti oleh anak bangsa. Trans TV merupakan sebuah stasiun televisi yang tergabung dalam Trans Corp (Trans TV, Trans 7, dan Trans Studio), ini menjadi sebuah jaminan bahwa bakat-bakat yang ditemukan di Indonesia Mencari Bakat akan tersalurkan dengan sempurna. Pemirsa juga akan dilibatkan untuk menentukan bakat terbaik melalui polling SMS. Sponsor utama dalam acara ini ialah Supermi (musim 1-2) dan Zee (musim 3). Pada tanggal 25 Maret 2011, Indonesia Mencari Bakat dinobatkan menjadi acara pencarian bakat terfavorit pada malam penganugerahan Panasonic Gobel Awards 2011 dan Ananda Omesh juga dinobatkan menjadi presenter pencarian bakat terbaik dalam penghargaan tersebut. Wah, top deh buat IMB! ^_^

          Nah, sekarang kita bahas nih tentang pemenang. Kalau IMB 3, siapa ya pemenangnya????

1 komentar: