Adila Megasih



Jumat, 15 Maret 2013

Ayah

          Ayah adalah orangtua kita yang harus kita hormati dan sayangi. Entah kenapa, aku ingin membuat posting ini. Asal kalian tahu saja, Ayahku pulang kerja setiap 2 minggu sekali. Mungkin, kalian yang membaca ini mempunyai Ayah yang pekerjaannya lebih lama dari Ayahku. Tapi, 2 minggu saja sudah lama bagiku.
          Ayah bekerja di PT. Kereta Api Indonesia. Oleh karena itu, jika aku melihat kereta aku jadi ingat dengan Ayah. Karena itulah, Gasden sangat menyukai kereta api.
          Karena Ayah bekerja di PT. Kereta Api Indonesia, aku memiliki pengalaman-pengalaman. Selain itu, Ibu dan Kakak-Kakakku dapat menaiki kereta secara gratis. Ayah juga pernah bertemu dengan beberapa artis yang menjabat sebagai Gurbernur Jawa Barat, yaitu Om Deddy Mizwar. Karena, Ayah bekerja di Cirebon yang tepatnya berada di Jawa Barat.
          Ayah juga pernah bertemu dengan Presiden Republik Indonesia, yaitu Pak Susilo Bambang Yudhoyono. Kata Ayah juga, Ayah pernah mengikuti rapat Semen Tiga Roda, yang tadinya semen nusantara. Yang namun kemudian dibeli oleh perusahaan luar negeri, yang akhirnya menjadi Semen Holcim. Itulah beberapa info yang aku dapatkan.
          Karena itu, aku sangat sayang pada Ayah. Kadang-kadang, aku juga dimarahi oleh Ayah. Tapi, karena aku tidak mau makan lho, he..he..he..he..he ^_^
          Jadi, apapun pekerjaan Ayah kalian, hormatilah Ayah kalian. Jangan pernah mengeluh atas apa yang dilakukan Ayah.
          Sekian posting hari ini. Sebenarnya, aku menulis yang aku ingat saja. Karena, Ayah menceritakannya sudah cukup lama. Insya Allah, minggu besok kalau Ayah pulang aku akan bertanya pada Ayah aku benar atau tidak.
          Salam manis, Adila Megasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar